Pages

.

Kepala Peneliti Microsoft Mengundurkan Diri


Kepala Peneliti Microsoft Mengundurkan Diri

San Francisco (AFP/ANTARA) - Microsoft pada Senin mengumumkan bahwa veteran perusahaan, Craig Mundie, mengundurkan diri dari jabatannya sebagai kepala penelitian dan akan pensiun pada 2014.

Mundie, yang merupakan salah satu dari dua eksekutif yang melanjutkan tanggung jawab yang ditinggalkan oleh Bill Gates ketika pendiri Microsoft tersebut pensiun pada 2008, sekarang bertanggung jawab sebagai penasehat CEO Steve Ballmer.

"Dalam peran ini, dia bekerja pada proyek-proyek strategis dalam perusahaan, serta dengan para pemimpin pemerintah dan bisnis di seluruh dunia terkait kebijakan, regulasi dan standar teknologi," menurut Microsoft dalam situsnya.

Mundie memulai karirnya pada 1970 dan bergabung dengan Redmond, Microsoft yang berbasis di Washington pada 1992, menurut biografinya di situs perusahaan tersebut.

Ketika Gates pensiun, Mundie dipercayakan untuk mengawasi penelitian Microsoft dan "strategi jangka panjang teknologi itu," menurut bio online-nya.(dh/ml)